rumus perhitungan NaCl

Bookmark and Share
Suatu larutan NaCl memiliki densitas 1,01 g/mL. Titik beku larutan ini pada 1 atm adalah -1.280C. Dengan menganggap bahwa larutan bersifat ideal maka hitung berapa konsentrasi larutan NaCl tersebut dalam satuan persen massa! (Kf air = 1.86 0C.Kg/mol)  
Perhatikan bahwa larutan NaCl adalah larutan yang bersifat elektrolit , sehingga kita harus menambahkan faktor Van’t Hoff dalam rumus penurunan titik bekunya.

pembahasan soal
Misalkan kita memiliki 100 mL larutan NaCl
massa larutan = volume x densitas = 100 x 1,01 = 101 g
massa NaCl = x
massa air = 101 – x
Perubahan titik beku = 0 – (-1.280C) = 1.280C
i = 2

T = m x Kf x i
1,28 = m x 1.86 x 2
m = 0,344 molal

0,344 = (x/58,5).(1000/101-x)

dengan menyelesaikan untuk x persamaan diatas maka diperoleh hasil sebagai berikut:

x = 1.99 g

jadi prosentasi NaCl adalah
= massa NaCl/massa larutan x 100%
= 1,99/101 x 100%
= 1,97%

{ 0 komentar... Views All / Send Comment! }

Posting Komentar